HAMBANTOTA- Meski berstatus negara kecil, Sri Langka mendapat kehormatan besar dari Jaguar Land Rover. Sri Lanka akan memproduksi Land Rover Defender mulai tahun ini.
Rencananya mobil ini akan dibangun di daerah Hambantota, kota yang pernah terkena dampak tsunami saat 2004 lalu. Namun kota ini terus berkembang dengan hadirnya pelabuhan dan bandara internasional.
Sathosa Motors PLC akan menanamkan modal sebesar USD1 juta untuk mempersiapkan semuanya. Seluruh mesin dan peralatan serta bantuan teknis dari para ahli dan insinyur Land Rover di Inggris akan memastikan kualitas produksinya tetap berada di level atas.
Dilaporkan juga, seperti dikabarkan Land Rover Owner International (9/4/2013), distributor resmi dan aftersales Land Rover Defender Sri Langka secara eksklusif diserahkan kepada SML Frontier Automotive (Pvt) Ltd. Proyek ini berharap kendaraan Land Rover akan tersedia dengan harga terjangkau untuk pasar yang lebih luas.
Perbandingan kerja sama SML Frontier Automotive (Pvt) Ltd adalah 50:50 bekerja sama dengan Sathosa Motors dan Sheran Fernando, agen lokal untuk Land Rover. Konstruksi dari pabrik terbaru ini akan menjadi episentrum untuk aftersalses di sana.
Selain bermain pada sektor mobil mewah, Land Rover juga mendominasi sektor militer. Selama 50 tahun Land Rover telah bekerja sama dengan Sri Langka untuk memenuhi kebutuhan mobil tahan banting bagi para prajurit di sana.
Source
0 comments:
Post a Comment